Halaman Blog Kang Asep Sule

Perayaan Halloween di Amerika, Indonesia ga Usah Ikut deh


Halloween merupakan salah satu hari yang sering dirayakan tiap tahunnya di Amerika Serikat dan beberapa negara lain. Halloween dirayakan pada malam tanggal 31 Oktober. Halloween sebenarnya adalah tradisi yang berasal dari Irlandia. Warga Irlandia banyak yang beremigrasi ke Amerika dan membawa tradisi Halloween tersebut hingga akhirnya tradisi Halloween lebih terkenal di Amerika dibanding negeri asalnya Irlandia.


Perayaan halloween dahulunya biasa dirayakan oleh anak-anak dengan memakai kostum menyeramkan lalu berkeliling dari pintu ke pintu rumah tetangga, meminta "permen atau cokelat" dengan berkata "Trick or treat!". Ucapan "Trick or treat!" tersebut adalah semacam "ancaman" yang berarti "beri kami (permen) atau kami jahili." 

Di masa kini, perayaan halloween oleh anak-anak seperti diatas sudah mulai agak ditinggalkan. Sebagian anak-anak masih ada yang menjahili rumah orang yang pelit dengan cara menghiasi pohon di depan rumah mereka dengan tisu toilet atau menulisi jendela dengan sabun.

Halloween pasti identik dengan yang seram-seram seperti setan, hantu, penyihir, zombie, vampire, hantu goblin, dan makhluk menyeramkan lainnya yang dipercayai ada di Amerika. 

Lalu bagaimana dengan di Indonesia? bolehkan berinovasi dengan membuat pesta halloween versi Indonesia dengan kostum pocong, gunderewo, kuntilanak, suster ngesot, nenek lampir, atau apa pun? ha ha ha, inovasi sih boleh saja tidak ada yang melarang selama tidak melanggar hukum. Tapi... sudahlah, tidak semua budaya barat layak ditiru. Jangan mentang-mentang ingin dicap modern, apapun yang dari Amerika langsung ikut. Amerika memang sudah modern, tetapi modern bukan Amerika.

Indonesia punya banyak tradisi dan budaya yang jauh lebih bagus dibanding budaya dan tradisi yu es ei (USA). Mari kita kembangkan dan lestarikan saja budaya bangsa sendiri dari pada ikut-ikutan budaya asing yang tidak jelas dan terbukti banyak tidak sesuainya dengan budaya kita.


Posted by: Kang Asep Sule, at 20.56

0 komentar:

Posting Komentar