Halaman Blog Kang Asep Sule

Cara Update Status Twitter (Tweet) Otomatis dari Facebook


Cara nge-tweets (update status Twitter) dari / melalui Facebook tidaklah sulit. Tutorial cara nge-tweet dari Facebook berikut menggunakan fitur baru dan resmi dari Facebook yang memungkinkan pengguna Facebook bisa mengupdate status Twitter langsung dari Facebok. Sebelum ada fitur ini, untuk update status Twitter melalui Facebook, pengguna diharuskan menggunakan aplikasi pihak ketiga yang dibuat di Facebook. Aplikasi-aplikasi semacam ini sangat rawan karena kadang menjadi korban razia Facebook saat bersih-bersih aplikasi yang akhirnya aplikasi tersebut dihapus oleh Facebook.

Sebelumnya, saya sudah menulis tutorial cara update status Facebook via Twitter dengan fitur resmi dari Twitter. Untuk kebalikannya (update status Twitter dari Facebook) juga menggunakan fitur resmi dari Facebook.

Berikut tutorial cara Update Status Twitter (Tweet) dari Facebook:

  1. Buka Facebook for Twitter di http://www.facebook.com/twitter/
  2. Klik tombol “Taukan Frofil Saya ke Twitter” / “Link My Profil to Twitter”
 

  1. Klik tombol “Authorize App” (Bila Anda belum login di Twitter, isikan user dan password Anda di Twitter).
 

  1. Anda akan dibawa ke pengaturan item Facebook yang akan di share ke Twiter.
  2. Pilih (beri tanda ceklis) item-item yang ingin Anda bagikan ke Twitter dari Facebook.
 

  1. Klik tombol “Save Changes” / “Simpan Perubahan”.
  2. Selesai, silahkan update status Anda di Facebook maka otomatis akan langsung mengupdate status di Twitter.


Perlu diperhatikan bahwa hanya kiriman Facebook dengan pengaturan privasi 'Publik' yang akan dibagikan di Twitter. Lihat gambar dibawah untuk mengetahui privacy Anda saat update status Facebook.




Demikian tutorial Cara Update Status Twitter (Tweet) Otomatis melalui Facebook, semoga berguna bagi Anda yang sering facebookan sama twitteran.

Posted by: Kang Asep Sule, at 20.28

2 komentar:

sekedar wawasan mengatakan...

wah, asek banget nih sob...thanks banget atas infonya...langsung ane praktekkin dah...mantap

Anak Nelayan mengatakan...

makasih infonya gan, saya cobak dulu
jangan lupa klo lewat mampir ke blog ku

Posting Komentar