Halaman Blog Kang Asep Sule

11 Tuntutan Demo Buruh May Day 1 Mei 2015

Seperti tahun-tahun sebelumnya, tiap tanggal 1 Mei atau yang biasa di sebut May Day sebagai hari buruh sedunia di manfaatkan oleh para buruh untuk menyuarakan aspirasi mereka dengan menggelar aksi demo di berbagai daerah di seluruh Indonesia.


Seperti di beritakan situs berita Tempo.co, Dewan Pimpinan Pusat Federasi Serikat Pekerja Logam, Elektronik, dan Mesin Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) menyiapkan 11 tuntutan ke pemerintah pada Hari Buruh Internasional 1 Mei 2015. Tuntutan itu diantaranya, menagih janji Joko Widodo dalam kampanye Presiden lalu yakni kerja layak, upah layak, dan hidup layak.

Koordinator Lapangan Nasional Federasi Serikat Pekerja Logam, Elektronik, dan Mesin SPSI, Muhamad Sidarta mengatakan, mereka akan berkumpul di Silang Monas Jakarta sejak pukul 07.00, Jumat, 1 Mei 2015. Tujuannya ke Istana Presiden untuk menyampaikan 11 tuntutan. "Kami tidak ingin menimbulkan resistensi warga jadi tidak lewat ke arah Hotel Indonesia," kata Sidarta, Kamis, 30 April 2015.

Sepuluh tuntutan buruh metal lainnya yakni menolak peninjauan upah yang hanya dua atau lima tahun sekali. Buruh juga meminta penghapusan sistem kerja kontrak outsourcing yang tidak sesuai peraturan, dan kebebasan berserikat.

Menurut Sidarta, sistem kerja kontrak outsourcing membuat banyak pemutusan hubungan kerja sepihak. Sidarta menambahkan dari 40 juta buruh di Indonesia, baru 5 juta pekerja yang berserikat.

Mereka pun menolak kenaikan harga bahan bakar minyak secara berkala agar harga barang dan jasa untuk rakyat tetap stabil. Buruh juga kecewa dengan turunnya pelayanan asuransi kesehatan dan minta agar pemerintah lewat BPJS Kesehatan meningkatkannya. "Juga BPJS Ketenagakerjaan khususnya dana pensiun, masih kecil dengan perhitungan aktaria," ujar Sidarta.

Tuntutan lainnya, yaitu rumah, rumah sakit, transportasi, untuk buruh, serta beasiswa untuk anak buruh, dan menuntut penegakan hukum. Menurut Sidarta, kalangan buruh federasi tersebut yang akan ikut aksi May Day berkisar 10-15 ribu orang.

"Paling banyak 10 ribu orang dari Jakarta," ujarnya. Lainnya berasal dari sekitar Jakarta dan Bandung.


Posted by: Kang Asep Sule, at 09.27

0 komentar:

Posting Komentar