Halaman Blog Kang Asep Sule

UMK 2013 Kota Bandung Jawa Barat 105 persen KHL

Aksi demo dan unjuk rasa buruh masih marak dimana-mana menuntut perbaikan kesejahteraan karyawan yang selama ini hidup pas-pasan dengan gaji UMK yang minimalis ibarat type rumah yang sedang tren saat ini.
Berkaitan dengan UMK, Kota Bandung Jawa Barat melalui walikotanya Dada Rosada telah menetapkan UMK Kota Bandung untuk tahun 2013 adalah sekitar 1,5 juta per bulan.

Lebih tepatnya, UMK Kota Bandung tahun 2013 adalah sebesar Rp. 1.538.103. Angka tersebut sebanding dengan 105 persen dari nilai KHL (kebutuhan hidup layak) Kota Bandung saat ini yaitu sebesar Rp 1.465.431.
Penetapan UMK tersebut disepakati dalam rapat bersama antara pengusaha, perwakilan buruh, dan Pemkot Bandung di Balaikota Bandung pada Senin (12/11/2012).

Dijelaskan lebih lanjut oleh Dada Rosada seperti dikutip dari detikbandung, awalnya ada tiga opsi UMK yang akan ditetapkan yaitu 90 persen, 100 persen, dan 105 persen dari KHL. Namun akhirnya semua pihak sepakat mengambil angka 105 persen dari KHL.

"Saya ambil angka tertinggi dan alhamdulillah pengusaha yang akan membayar upah pekerjanya mau,"
ucap Dada.

Setelah ditetapkan oleh Walikota, UMK kota Bandung 2013 itu akan diusulkan ke Pemprov Jabar untuk ditindaklanjuti dan ditetapkan bersama UMK daerah lain oleh Gubernur Jawa Barat, Kang Aher.

Posted by: Kang Asep Sule, at 13.02

0 komentar:

Posting Komentar